Biasanya, berat badan Anda naik disebabkan pola makan tidak teratur dan kurang berolahraga. Tapi, bukan itu saja penyebab naiknya berat badan. Penggunaan produk kecantikan, khususnya sampo ternyata juga bisa menyebabkan berat badan bertambah. Loh kok bisa?
Hal itu berdasarkan sebuah penelitian Pusat Pengobatan Mount Sinai, baru-baru ini.
Pusat pengobatan yang ada di New York, Amerika Serikat, itu menemukan jika zat kimia phthalates yang banyak terdapat di produk kecantikan berkontribusi terhadap meningkatnya berat badan.
Phthalates dikenal mengganggu endokrin dan harus dihindari sebisa mungkin karena dapat mengganggu sistem mengontrol berat badan alami. Zat kimia tersebut bisa mengganggu sistem endokrin. Selain itu, juga berdampak pada hormon yang bekerja pada kelenjar tersebut. Bahkan, phthalates ditemukan di hampir 70 persen dari sampo, kosmetik, dan sabun.
Peneliti juga memperingatkan senyawa berbahaya lainnya, yaitu Bisphenol-A. Substansi yang ditemukan di banyak wadah kemasan plastik, biasanya terletak di bawah wadah dan ditandai dengan angka 7.
"Perdebatan mengenai obesitas telah berubah secara signifikan selama beberapa dekade terakhir. Hal ini karena produksi eksponensial dan penggunaan senyawa kimia sintetik organik dan anorganik, "kata Paula Baillie-Hamilton, kepala penelitian itu.
Untuk menghindari paparan phthalates, Anda disarankan untuk memilih produk kecantikan organik atau bebas pewangi.
Ingin mendapat tulisan terbaru Fhikar's News™ langsung ke Email Anda? masukkan alamat email Anda untuk berlangganan, Gratis!
*cek email Anda untuk konfirmasi berlangganan